Dirut Baru Perumdam Tirta Darma Ayu, Adi Setiawan Dukung Program Satu Juta Vaksin Bersama Kodim 0616
DR Adi Setiawan SH, MH (Dirut PDAM Indramayu) |
INDRAMAYU - Program Satu Juta Vaksin yang di canangkan Pemerintah Kabupaten Indramayu dibawah kepemimpinan Bupati Hj. Nina Agustina, disambut positif Direktur Utama Perumdam / PDAM "Tirta Darma Ayu" yang baru, DR. Adi Setiawan. SH.MH. Bersama Kodim 0616 Indramayu, PDAM bersinergi untuk mensukseskan program satu juta Vaksin di kota mangga.
DR. Adi Setiawan. SH.MH, Direktur Utama Perumdam Tirta Darma Ayu melalui Manajer Humasnya, Budhi Suprihatin. S.Sos pada kegiatan Vaksinasi covid-19 di Koramil Patrol, Rabu (10/11/2021), mengatakan kepada Kreator Jabar, bahwa PDAM berkomitmen kuat untuk ikut mensukseskan program satu juta vaksin covid-19. Salah satunya ikut berpartisipasi dalam kegiatan Vaksinasi Covid - 19 yang dilaksanakan oleh Koramil 1614 dengan Tim Tenaga Kesehatan (Nakes) Puskesmas Patrol di Kantor Desa Patrol Lor Kecamatan Patrol.
"Program Satu juta Vaksin yang dicanangkan oleh Pemkab/Bupati Indramayu, kita dukung penuh. Karena ini, upaya dalam melakukan percepetan Program Vaksinasi Covid - 19," ujarnya.
Gerakan Vaksinasi Covid -19 yang dilakukan oleh Pemda Indramayu, bukan hanya dilakukan oleh Instansi saja, akan tetapi dilakukan oleh semua lini, termasuk dari Perumdam Tirta Darma Ayu yang bergerak dalam bidang Pengadaan Air Bersih.
"PDAM akan terus mendukung serta membantu Program Vaksinasi Covid - 19 yaitu Program Satu Juta Vaksin Pemda Indramayu," tambahnya.
Lebih lanjut Budhi mengatakan, Vaksinasi bertujuan untuk membuat sistem kekebalan tubuh seseorang agar mampu mengenali dan dengan cepat melawan bakteri atau Virus penyebab infeksi. Dengan pemberian Vaksin Covid - 19 mudah - mudahan Pandemi Covid -19 cepat hilang.
"Kami selaku Pengelola Perumdam Tirta Darma Ayu dalam hal pengadaan Air bersih, akan terus berupaya melakukan Gebrakan DEBAS (Dermayu Banyu Sehat) sesuai jargon Direktur Utama yang baru agar masyarakat Indramayu atau Konsumen PDAM bisa terlayani dengan kualitas Air yang bersih," terangnya.
Ditempat yang sama, Danramil Anjatan Kapten. Czi. Samsudin kepada Kreator Jabar mengatakan, pelayanan Vaksinasi Covid -.19 yang dilaksanakan oleh Kodim 0616 Indramayu melalui Koramil 1614 Anjatan hari ini Rabu (10/11/2021) di Desa Patrol Lor melayani Vaksinasi Dosis pertama dan Dosis Kedua. Dengan target sasaran warga yang akan di vaksin yaitu sebamyak - banyaknya,karena Persedian Vaksin yang disiapkan juga banyak. "Upaya kami dari Koramil 1614 dalam pelaksanaan kegiatan Vaksinasi Covid - 19 hingga bulan November 2021 ini sudah mem-Vaksin sebanyak 4000 warga yang ada di wilayah yang kami bawahi, yaitu, Kecamatan Anjatan, Kecamatan Sukra dan Kecamatan Patrol," terangnya.
Kapten. Czi Samsudin menambahkan, pihaknya secara pribadi sangat mengucapkan terima Kasih kepada Kepala Desa atau Kuwu Desa Patrol Lor H. Sulaeman Nur Kabir, yang sudah berupaya semaksimal mungkin dalam mendukung kegiatan Vaksinasi Covid - 19 yang dilaksanakan oleh Koramil di Desa Patrol Lor. "Sehingga ratusan warga hadir untuk melakukan Vaksinasi, " jelasnya. (mar)